Timnas Indonesia dan Harapan yang (Masih) Ada

Setelah sebelumnya kalah 1-5 dari Australia, Timnas Indonesia mampu menutup aksi dalam periode jeda internasional FIFA bulan Maret 2025, dengan kemenangan 1-0 atas Bahrain, Selasa (25/3) lalu. Gol tunggal Ole Romeny di babak pertama, memastikan kemenangan Indonesia, atas wakil Timur Tengah itu.

Dengan hasil ini, tim asuhan Patrick Kluivert duduk di posisi empat klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dengan 9 poin yang sejauh ini sudah diraih, Indonesia sukses mempertajam rekor torehan poin tim Asia Tenggara di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia, jauh lebih banyak dari Thailand (2 poin) dan Vietnam (4 poin).

Meski secara matematis hampir tak mungkin lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 sebagai peringkat kedua grup, mendampingi Jepang yang sudah dipastikan lolos, kemenangan 1-0 atas Bahrain masih menjaga asa lolos ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Masih ada kesempatan yang bisa dikejar, meski jalannya akan cukup berliku.

Secara situasi, Tim Garuda berada dalam posisi cukup menguntungkan, menuju dua laga penutup melawan Tiongkok dan Jepang. Jika mampu meraih satu kemenangan saja, tiket lolos ke babak keempat sudah bisa diamankan.

Peluang untuk meraih kemenangan atas Tiongkok cukup terbuka, karena Indonesia punya rekor kandang impresif di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari 4 pertandingan kandang, 2 kemenangan, 1 hasil imbang dan 1 kekalahan mampu dicatat. Ditambah dukungan luar biasa suporter, harapan untuk bisa mengalahkan Tiongkok seharusnya bisa diwujudkan.

Situasi semakin menguntungkan buat Jay Idzes dkk, karena Bahrain masih akan berhadapan dengan Arab Saudi, yang sudah pasti akan habis-habisan, karena masih berpeluang lolos otomatis. Dengan catatan, jika mampu mengalahkan Bahrain dan menang telak atas Australia. 

(RRI.co.id)
(RRI.co.id)

Situasi makin terasa menguntungkan, karena di laga terakhir, Tiongkok akan menjamu Bahrain, dalam laga yang dipastikan bakal sengit. Hanya saja, pertandingan Tiongkok melawan Bahrain bisa menjadi tidak lagi menentukan bagi kedua tim, jika Timnas Indonesia mampu mengalahkan Tiongkok dan Bahrain kalah saat menjamu Arab Saudi. 

Diluar berbagai kalkulasi dan peluang yang ada, Tim Merah Putih punya kesempatan langka untuk mencetak sejarah lain. Dalam hal ini untuk ukuran tim Asia Tenggara.

Dimulai dari kesempatan mencatat sejarah sebagai tim Asia Tenggara pertama yang mencetak dua digit poin, di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia, kesempatan untuk lolos ke babak keempat juga akan mencatat sejarah lain. Jika mampu, Indonesia akan jadi tim Asia Tenggara pertama yang melakukannya.

Kalau semuanya berjalan lancar, dan  mampu lolos ke Piala Dunia 2026, Indonesia akan menjadi wakil Asia Tenggara pertama yang lolos ke Piala Dunia. Meski bukan berupa trofi seperti Piala AFF atau semacamnya, langkah jauh di Kualifikasi Piala Dunia, bahkan kalau bisa lolos ke putaran final, akan menjadi satu prestasi spesial.




HALAMAN :

  1. 1
  2. 2


Mohon tunggu…

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya

Beri Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi
tanggung jawab komentator
seperti diatur dalam UU ITE


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *